Tempat wisata di Pattaya (Thailand) berikut ini sangat wajib dikunjungi oleh para wisatawan, khususnya bagi wisatawan asing. Dimana, pada postingan sebelumnya, Pikniktoday.com sudah membahas tentang beberapa kota wisata di Thailand.
Sehingga kurang lengkap rasanya kalau belum membahas tentang beberapa tempat wisata di Pattaya. Sebab, kota ini adalah salah satu ikon kota wisata di Thailand, yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan setiap tahunnya.
Tanpa banyak basa-basi lagi, mari kita simak ulasan tentang beberapa tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang wajib dikunjungi wisatawan berikut ini.
10+ Tempat Wisata di Pattaya (Thailand) Yang Wajib Dikunjungi
#1. Pantai di Pattaya
Pantai di Pattaya |
Salah satu tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang wajib dikunjungi adalah pantainya. Karena ada banyak pantai indah di Kota Pattaya, seperti Jomtien Beach di sebelah selatan, Wong Phrachan Beach di sebelah utara, dan masih banyak lagi.
Ada banyak hal yang bisa dilakukan di pantai-pantai Pattaya ini, mulai jalan-jalan dipinggir pantai, berjemur, berenang, bermain olahraga air seperti windsailing, atau parasailing, dan masih banyak kegiatan seru lainnya.
#2. Coral Beach
Seperti yang sudah disebutkan diatas, pantai adalah salah satu tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang wajib dikunjungi. Nah, dari semua pantai yang ada di Pattaya, Coral Beach adalah pantai yang harus dikunjungi.
Kenapa demikian? karena Coral Beach ini terkenal dengan pemandangan laut yang indah dan mempunyai pasir putih yang menakjubkan. Lokasi Coral Beach ini berjarak sekitar 7-8 km dari pusat kota Pattaya.
Pantai ini berada diseberang, jadi untuk mencapai lokasinya, pengunjung harus menyebarangi lautan. Di pantai ini juga sudah tersedia fasilitas water sport, sehingga pengunjung bisa mengelilingi pantai ini dengan speedboat, banana boat, dan jetski.
#3. Nong Nooch Tropical Garden
Nong Nooch Tropical Garden |
Nong Nooch Tropical Garden adalah sebuah objek wisata berupa taman seluas 2,4 km persegi, yang sangat terkenal di Kota Pattaya. Jika kamu suka dengan keindahan bunga, maka tempat wisata yang satu ini tidak boleh dilewatkan begitu saja.
Karena, jika berkunjung diwaktu yang tepat, kamu akan bisa menyaksikan keindahan bunga bermekaran di taman ini. Ada banyak jenis bunga dan pohon tropis, yang ditata dengan rapi di taman ini, sehingga terlihat sangat mengagumkan sekali.
Selain melihat bunga, pengunjung juga bisa melihat tarian tradisional dan aktraksi gajah. Jika tidak mau terlalu capek berjalan kaki, pengunjung juga bisa menyewa sepeda untuk mengelilingi semua area taman ini.
#4. Pattaya Floating Market
Bukan hanya ada di Indonesia, di Thailand juga bisa ditemukan pasar terapung. Bedanya, kalau pasar terapung di Indonesia dilakukan di sungai-sungai besar, sedangkan di Thailand banyak dilakukan di sungai-sungai kecil atau danau.
Salah satu pasar terapung di Thailand adalah Pattaya Floating Market atau pasar terapung Pattaya. Pasar terapung ini baru dibuka pada akhir tahun 2008 lalu, dan memiliki bangunan dari kayu yang dibangun diatas danau.
Bangunan kayu tersebut didesain khusus untuk mewakili gaya bangunan tradisional dari berbagai daerah di Thailand. Untuk waktu berkunjung, lebih disarankan datang pada pagi hari hingga siang hari.
Ada ratusan toko dan penjual yang menjual berbagai makanan khas Thailand di pasar terapung ini. Selain makanan, pengunjung juga bisa menemukan toko yang menjual berbagai suvenir menarik di tempat ini.
Selain itu, setiap sorenya diadakan pertunjukan seni dan budaya di tempat ini. Untuk mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan, pengunjung juga bisa menyewa perahu untuk mengelilingi pasar terapung ini.
#5. Ramayana Water Park
Ramayana Water Park |
Ramayana Water Park adalah salah satu taman terbaik di Thailand, yang memiliki 21 wahana terbaik di Asia. Karena wahana-wahana di tempat ini terbuat dari bahan berkualitas, dan memiliki standar keselamatan yang banyak disetujui Internasional.
Semuanya diawasi oleh petugas yang sudah terlatih, sehingga mulai dari balita hingga orang dewasa aman bermain air disini. Selain itu, lokasi taman bermain air ini berada dilingkungan alam yang indah, yakni di daerah Silverlake.
Taman bermain air ini memiliki luas kurang lebih sekitar 184.000 meter persegi, dan menjadikannya sebagai waterpark terbesar di Thailand. Taman bermain air ini baru dibuka pada bulan Mei 2016 lalu.
#6. Silverlake Vineyard
Silverlake Vineyard |
Tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang wajib dikunjungi berikutnya yaitu sebuah perkebunan buah anggur bernama Silverlake Vineyard. Kabarnya, Silverlake Vineyard adalah perkebunan buah anggur pertama di Thailand Timur.
Perkebunan buah anggur ini dimiliki oleh sepasang artis terkenal di Thailand, yaitu Mr. Surachai Tangjaitrong dan Ms. Supansa Nuengpirom. Kabarnya, perkebunan ini sengaja dibangun oleh mereka setelah berkunjung ke beberapa perkebunan buah anggur di Amerika.
Disamping bisa menikmati buah dan minuman anggur segar, pengunjung juga bisa merasakan sejuknya udara di perkebunan seluas 480 hektar ini.
#7. Buddha Mountain (Khao Chi Chan)
Buddha Mountain (Khao Chi Chan) |
Di jaman perang Vietnam dulu, tentara kerajaan Thailand pernah mengali batu di Buddha Mountain untuk membangun markas militer angkatan udara tentara Amerika Serikat. Namun kini yang tersisa hanya sebuah tebing raksasa berbentuk unik.
Untuk merayakan ulang tahun bertahtanya Raja Bhumibol Adulyadej yang ke-50, seorang pengrajin Thailand memahat sebuah gambar budha di tebing raksasa tersebut, dan menghiasi gambar budha tersebut dengan emas.
Gambar budha tersebut diberi nama ” Phra Phuttha Maha Wachira Uttamopat Satsada “. Kabarnya, gambar budha ini adalah salah satu gambar budha terbesar di dunia dengan tinggi kurang lebih 130 meter.
Untuk berkunjung ke Buddha Mountain (Khao Chi Chan), pengunjung sangat disarankan menyewa mobil, sepeda motor, atau mengikuti tour khusus. Pasalnya, di kawasan ini tidak terdapat angkutan umum.
#8. Art In Paradise
Art In Paradise adalah satu-satunya museum 3 dimensi di Pattaya. Museum ini cukup banyak menarik pengunjung, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, karena mereka bisa berfoto dengan berbagai lukisan yang terlihat seperti nyata.
Di museum ini terbagi menjadi beberapa area, yaitu Under The Ocean, Camouflage Room, Classical Art, Civilization, Wildlife, Surrealism, dan Dinousaur. Masing-masing area tersebut mempunyai keunikan tersendiri.
Museum ini buka mulai jam 9 pagi hingga jam 9 malam, dan lokasinya berada di seberang Tiffany Show Pattaya di Pattaya Sai 2 Road.
#9. Mini Siam Pattaya
Mini Siam Pattaya |
Tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang juga wajib dikunjungi berikutnya yaitu Mini Siam Pattaya. Mini Siam Pattaya adalah sebuah taman yang bisa membawa para pengunjungnya langsung berkeliling dunia dalam waktu yang singkat.
Karena di taman ini terdapat ratusan replika bangunan terkenal dari berbagai negara, yang dibuat dalam skala 1:25. Mulai dari Patung Liberty, hingga Kuil Zamrud ada di taman seluas 46.400 meter persegi ini.
#10. Sanctuary Of Truth
Sanctuary Of Truth |
Tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang wajib dikunjungi terakhir yaitu Sanctuary Of Truth. Sanctuary Of Truth adalah sebuah bangunan yang dijadikan simbol atau lambang untuk menghormati arwah-arwah leluhur di Pattaya.
Sanctuary Of Truth termasuk salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan di Pattaya. Dari kejauhan bangunan unik ini terlihat seperti candi dengan interior menawan yang dipahat dengan indah.
Menariknya, lokasi bangunan unik ini berada di pinggir pantai, sehingga pengunjung bisa melihat bangunan ini dari kapal atau dari pinggir pantai. Jika tertarik berkunjung kesini, datanglah pada jam 8 pagi hingga jam 5 sore.
Akhir Kata
Nah, itulah beberapa tempat wisata di Pattaya (Thailand) yang wajib dikunjungi oleh para wisatawan. Bagaimana? Tertarik berkunjung ke kota Pattaya? Dan baca juga 14+ Tempat Wisata di Bangkok Untuk Backpacker Yang Harus DiKetahui!!.