Beberapa tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) berikut ini sangat wajib dipertimbangkan untuk dikunjungi wisatawan. Seperti diketahui, Baturaja adalah ibukota Kabupaten Ogan Komering Ulu di Provinsi Sumatera Selatan
Kota yang dibelah oleh Sungai Ogan ini merupakan sebuah tempat yang asri dan nyaman. Disamping itu, Kota Baturaja juga mempunyai beberapa tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi wisatawan.
Mulai dari tempat wisata alam hingga tempat wisata sejarah ada di kota ini. Lantas, dimana saja tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang menarik dikunjungi tersebut? Berikut ulasan lengkapnya.
14+ Tempat Wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) Yang Menarik Dikunjungi
#1. Bukit Balau
Bukit Balau |
Tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang menarik dikunjungi pertama yaitu Bukit Balau. Bukit Balau adalah salah satu tempat terbaik untuk melihat matahari terbit (sunrise) di Kota Baturaja.
Bukit yang berada di Desa Tanjung Baru, Kecamatan Baturaja Timur, Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan ini sering dijadikan tempat kemping oleh anak-anak muda disana.
#2. Air Terjun Desa Tanjung Karang
Tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang menarik dikunjungi berikutnya yaitu Air Terjun Desa Tanjung Karang. Walaupun tidak begitu tinggi, namun air terjun ini memiliki kolam alami yang sangat luas.
Di kolam alaminya tersebut, para wisatawan bisa mandi, berendam, dan berenang. Disamping itu, air terjun ini dikelilingi oleh pohon-pohon besar, sehingga menciptakan suasana yang begitu asri, dan sejuk.
Jika kamu penasaran dengan air terjun ini? Kamu bisa mengunjunginya langsung di Desa Tanjung Karang, Kecamatan Baturaja Barat, Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
#3. Bendali Rantau Kumpai
Bendungan Pengendali Air atau sering disingkat menjadi ” Bendali “ adalah sebuah bendungan yang sudah lama dijadikan sebagai salah satu objek wisata oleh Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu.
Lokasinya hanya berjarak kurang lebih 17 kilometer dari pusat Kota Baturaja, atau lebih tepatnya berada di Desa Tungku Jaya, Kecamatan Sosoh Buay Rayap, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Salah satu keunikan dari Bendali Rantau Kumpai ini terletak pada airnya yang mempunyai dua warna. Dimana, di bagian tengahnya berwarna kecokelatan jika dilihat dari kejauhan, dan menjadi kehijauan jika dilihat dari dekat.
#4. Sungai Mandi Hawa
Sungai yang dikelilingi oleh batuan-batuan eksotis ini berada sekitar 43 kilometer dari pusat Kota Baturaja, atau lebih tepatnya berada di Desa Tulang, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Berdasarkan cerita legenda, tempat wisata ini merupakan bekas lokasi pertempuran perebutan wilayah kekuasaan. Disana juga terdapat beberapa peninggalan dari pertempuran tersebut, yaitu Batu Asahan, Kolam Darah, dan Kuburan.
Namun dibalik cerita legenda yang cukup menyeramkan tersebut, Sungai ini mempunyai beberapa spot foto yang cantik, sehingga cocok dikunjungi oleh wisatawan yang suka berburu foto instagramable.
#5. Bukit Pelawi
Bukit Pelawi ini berada di empat wilayah desa sekaligus, yaitu Desa Karang Agung, Desa Batu Kuning, Desa Pusar, dan Desa Laya, Kecamatan Baturaja Barat, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Dari puncak bukit yang mempunyai ketinggian kurang lebih 990 mdpl (meter diatas permukaan air laut) ini, para wisatawan bisa melihat pemandangan indah Kota Baturaja dari ketinggian dan kejauhan.
#6. Taman Kota Baturaja
Tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang menarik dikunjungi selanjutnya yaitu Taman Kota Baturaja. Taman kota ini berada di Desa Baturaja Lama, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Disamping difungsikan sebagai ruang terbuka hijau bagi Kota Baturaja, taman kota ini juga difungsikan sebagai salah satu tempat rekreasi murah meriah untuk masyarakat Kota Baturaja dan sekitarnya.
Sejumlah fasilitas pendukung, mulai dari beberapa kursi dibawah pohon, beberapa wahana permainan anak-anak, hingga beberapa warung makan ada di taman kota ini untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjungnya.
#7. Bukit Lesung Bintang
Bukit Lesung Bintang |
Bukit Lesung Bintang adalah sebuah taman wisata alam yang menyuguhkan pemandangan indah. Lokasinya berada di Desa Bukit Laya, Kecamtana Baturaja Barat, Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Bukan hanya itu saja, di Bukit Lesung Bintang ini juga tersimpan beberapa peninggalan sejarah, salah satu di antaranya yang terkenal adalah sebuah batu berbentuk lesung persegi delapan mirip seperti bintang.
Disamping itu, dari puncak bukit ini, para wisatawan juga bisa melihat pemandangan indah Kota Baturaja dari ketinggian dan kejauhan.
#8. Gua putri
Gua putri |
Gua Putri berada di Desa Padangbindu, Kecamatan Semidangaji, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, atau kalau dari pusat Kota Baturaja membutuhkan waktu sekitar 30 – 45 menit perjalanan.
Gua Putri adalah sebuah tempat wisata sejarah. Pasalnya, di dalam gua ini tersimpan beberapa peninggalan bersejarah. Bukan hanya itu saja, gua ini juga menawarkan objek wisata alam dan budaya.
Lebih menariknya lagi, tempat wisata ini sudah dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti tempat beristirahat, tempat mencuci muka yang konon katanya bisa mencerahkan kulit, musholla, dan warung makan.
#9. Gua Harimau
Gua Harimau |
Lokasi Gua Harimau berada tidak begitu jauh dari Gua Putri, dan terletak di desa yang sama, yaitu sama-sama di Desa Padangbindu, Kecamatan Semidangaji, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Sebenarnya, Gua Harimau adalah sebuah tempat penelitian para ahli purbakala. Pasalnya, di dalam gua ini ditemukan 78 kerangka manusia purba. Walaupun begitu, para wisatawan diizinkan masuk dan melihat isi didalamnya.
Disamping itu, gua ini juga sudah dilengkapi dengan tangga permanen yang memiliki anak tangga sebanyak 104 buah untuk lebih memudahkan para ahli purbakala dan para wisatawan masuk ke dalam gua tersebut.
#10. Air Panas Gemuhak
Air Panas Gemuhak |
Tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang juga menarik dikunjungi yaitu Air Panas Gemuhak. Lokasinya berada didalam kawasan hutan lindung di Desa Gunung Tiga, Kecamatan Uluogan, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Tempat wisata ini mempunyai beberapa titik sumber air panas dengan suhu yang bisa mencapai sekitar 97 derajat celcius. Sehingga, suasana di tempat wisata ini dipenuhi dengan uap udara yang panas.
Saking panasnya air di sumber air panas ini, para pengunjung bisa merebus telur mentah hingga matang. Selain itu, air di sumber air panas ini juga dipercaya bisa mengobati berbagai jenis penyakit kulit.
#11. Air Terjun Bukit Langgar
Air terjun yang berada di Desa Pakuan, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan ini cukup unik. Pasalnya, aliran air di air terjun ini tidak langsung tercurah dari atas ke bawah, melainkan melewati beberapa undakan terlebih dulu.
Namun, karena kondisi geografisnya yang unik itulah yang membuat air terjun setinggi kurang lebih 30 meter ini banyak membuat orang penasaran, sehingga mereka tertarik untuk melihatnya secara langsung.
#12. Air Terjun Kambas
Air Terjun Kambas |
Air terjun setinggi sekitar 50 meter ini berada di di Desa Ulak Lebar, Kecamatan Ulu Ogan, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan. Lokasinya berada diketinggian 425 mdpl (meter diatas permukaan air laut).
Untuk mencapai lokasinya, para pengunjung harus berjalan kaki sekitar 30 menitan dari Desa Ulak Lebar, dengan melewati berbagai medan seperti area perkebunan warga setempat, aliran Sungai Kambas, dan lain sebagainya.
Namun setelah sampai ke lokasi air terjunnya, semua kelelahan akan terbayar lunas dengan pemandangan indah yang disuguhkan oleh Air Terjun Kambas ini.
#13. Air Terjun Pungai
Selain Air Terjun Desa Tanjung Karang, Air Terjun Bukit Langgar, dan Air Terjun Kambas, ada satu lagi air terjun di Kabupaten Ogan Komering Ulu yang juga menarik dikunjungi, yaitu Air Terjun Pungai.
Disamping itu, lokasinya juga tidak begitu jauh dari Air Terjun Kambas, yaitu hanya berjarak sekitar 500 meter saja. Jadi, setelah mengunjungi Air Terjun Kambas, kamu juga bisa langsung mengunjungi air terjun ini, atau sebaliknya.
#14. Bukit Khiang
Rekomendasi tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang menarik dikunjungi terakhir yaitu Bukit Khiang, atau oleh penduduk setempat sering juga disebut dengan nama ” Bukit Puyang Rau “.
Bukit yang berada di Desa Gunung Meraksa, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan ini sering dijadikan sebagai tempat kemping oleh siswa sekolah di Kabuapten Ogan Komering Ulu, dan sekitarnya.
Pasalnya, selain menawarkan panorama alam perbukitan yang begitu indah, bukit ini juga sangat mudah diakses, dan kendaraan juga bisa menjangkau lebih dekat ke puncak Bukit Khiang atau Bukit Puyang Rau ini.
Akhir Kata
Nah, itulah beberapa tempat wisata di Baturaja (Ogan Komering Ulu – Sumsel) yang menarik dikunjungi wisatawan. Baca juga ulasan tentang beberapa tempat wisata di Prabumulih (Sumatera Selatan).